Connect with us

Berita

Hati Hati! Modus Penipuan Mengatas Namakan Wabup OKUT

Published

on

Radian News Com , Martapura – Beredar tangkapan Layar di media soaial sebuah akun WhatsApp yang mengatasnamakan Wakil Bupati OKU Timur, Dalam tangkapan layar yang beredar, akun tersebut mencatut nama dan foto profil H.M Adi Nugraha Purna Yudha,S.H, serta mengirimkan pesan kepada Pengurus Mushalla Darul Maarif Desa Tumi Jaya,Kecamatan Jayapura,Kabupaten OKU Timur,Provinsi Sumatera-selatan.

Faktanya, pengiriman pesan untuk pada Pengurus Mushalla Darul Maarif Desa Tumi Jaya yang mengatasnamakan Wakil Bupati OKU Timur adalah tidak benar. Akun tersebut merupakan modus penipuan yang saat ini terjadi.

Wakil Bupati H.M Adi Nugraha Purna Yudha mengatakan bahwa akun tersebut bukanlah miliknya dan merupakan modus penipuan. Pihaknya mengimbau masyarakat untuk berhati-hati atas modus serupa, terutama melalui pesan WhatsApp.(MAM).

Advertisement
Continue Reading
Advertisement

Trending